Syarat dan Ketentuan Belanja Binatika


Pelanggan Setia Binatika,

Berikut syarat dan ketentuan berbelanja di Binatika:
1. Binatika buka setiap hari (jam 09.00-23.00 WIB), kecuali Jum’at (malam Jum'at tutup buka kembali setelah shalat Jum'at).
2. Cek terlebih dahulu detail barang yang ingin dibeli dan lakukan konfirmasi untuk memastikan stok barang tersedia melalui chat/pesan.
3. Mohon sertakan keterangan (pilihan warna atau ukuran barang) sebelum melakukan pembelian. Jika tidak ada keterangan maka akan kami kirimkan random sesuai stok yang tersedia ditempat kami. Ketika warna atau ukuran yang dipesan tidak tersedia, kami akan menghubungi pembeli untuk mencarikan solusi lebih lanjut. Apabila pembeli tidak merespon maka akan kami kirimkan random (warna/ukuran yang mendekati).
4. Kami selalu mengecek kondisi barang sebelum melakukan pengiriman. Apabila pembeli menerima produk yang tidak sesuai (bermasalah), silahkan hubungi kami untuk mencari solusi lebih lanjut melalui chat/pesan. Jika barang yang diterima pembeli mengalami kerusakan oleh pihak ekspedisi (jasa pengiriman) atau kesalahan pembeli dalam mengoperasikan produk yang sudah dibeli diluar tanggung jawab kami.
5. Pesanan yang masuk sebelum jam 16.00 akan dikirimkan pada hari yang sama, kecuali hari Minggu dan hari Libur Nasional. Konfirmasi Nomor Resi dilakukan secepatnya paling lambat 2x24 jam.
6. Apabila barang pesanan sudah diterima oleh pihak pembeli mohon kerja samanya untuk memberikan feedback/penilaian terhadap kondisi barang dan pelayanan kami, melalui chat/pesan/komentar.
7. Info lebih lanjut silahkan hubungi kami melalui chat/pesan atau klik link.

Terima kasih
Hormat kami Admin Binatika #JualBeliBerkah